Parfum di era
saat ini telah menjadi bagian dari fashion dan gaya hidup. Siapa yang tidak menyukai
wewangian yang dapat memberikan keharuman dan kesegaran pada tubuh? Oleh karena
itu, beberapa negara seperti Perancis, Inggris, Amerika Serikat, China, Arab
Saudi serta negara lain benar-benar serius dalam menjadikan parfum sebagai
komoditi yang sangat layak untuk dijual.
Seiring dengan
perkembangan parfum itu sendiri, kini kita juga telah mendapati spesifikasi
produksi parfum yang dikhususkan untuk konsumen pria dan konsumen wanita. Hal
ini terjadi untuk menjawab kebutuhan dan keinginan pria dan wanita dalam
memilih parfum. Stigma yang beredar di masyarakat pada umumnya, pria
menginginkan parfum dengan aroma yang kuat, memberikan kesan maskulin, serta
memberikan kesegaran. Sebaliknya, wanita lebih memilih aroma parfum yang lebih
lembut dan feminim.
Masalah selera
memang sulit untuk diperdebatkan. Namun, para pembuat parfum mengerti bahwa
pada umumnya parfum pria dibuat untuk memikat wanita yang sangat menyukai
wewangian. Lalu merk parfum apa saja yang paling banyak menarik perhatian pria?
Beberapa merk
parfum pria yang paling banyak dibeli adalah sebagai berikut:
- BVLGARI BLV for Men
Parfum satu ini
dibuat oleh Alberto Morillas pada tahun 2001. Parfum yang menarik ini termasuk
dalam kategori Eau de Toilette (EDT), merupakan wewangian satu tingkat
lebih tinggi di atas cologne dengan kadar alkohol yang cukup tinggi. Jenis
parfum ini merupakan pilihan yang tepat jika menginginkan aroma kesegaran lebih
lama, awet sekitar 5-6 jam dan cocok digunakan untuk berbagai suasana. Harga
parfum ini adalah sekitar Rp. 474.000,00.
- BVLGARI Pour Homme Soir
Diluncurkan pada
tahun 2006 oleh Bvlgari, merk ini segera menjadi merk yang terlaris di kalangan
konsumen pria. Simple, elegant, dan masculin adalah kesan yang
segera Anda tangkap pada parfum ini. Dijual dengan harga Rp. 482.700,00 dan
cocok digunakan dalam berbagai moment.
- ADIDAS Performance Dynamic Pulse
Parfum ini
diproduksi oleh ADIDAS dengan perpaduan aroma yang segar jeruk, cedar dan mint
dengan buah-buahan yang manis serta kacang tonka. Disarankan untuk memakai
parfum ini di siang hari. ADIDAS Performance Dynamic Pulse dijual dengan harga
Rp. 92.500,00.
- ADIDAS Performance Pure Game
ADIDAS
Performance Pure Game juga merupakan jenis Eau de Toilette (EDT) dengan
aroma Woody Spicy yang maskulin. Harga untuk tiap botolnya adalah Rp.
92.500,00.
Selain parfum
dari BVLGARI dan ADIDAS di atas, beberapa parfum merk lain menjadi favorit pria
adalah DAVIDOFF Cool Water For Men, ETIENNE AIGNER X Limited serta
ETIENNE AIGNER Blue Emotion.